Bahan:
1 bks jamur shimeji coklat, buang akarnya.
2 bh jamur hioko, potong tipis.
1/3 bh paprika hijau, potong besar
1/4 bh wortel, potong tipis
3 siung bawang putih, cincang.
2 btg daun bawang, bagi 2, bagian putih dan hijau, iris halus ( pisahkan)
150 gr daging has sapi, iris tipis
1/2 sdt saus tiram
1/2 sdm miazena, larutkan dengan 2 sdm air.
Bumbu rendam:
1 sdm kecap asin
1 sdt saus tiram
1/2 sdt kecap manis
1 sdm maizena
1/2 sdm minyak sayut
Garam, gula, merica, air dan kaldu bubuk jamur secukupnya.
Cara membuat:
1. Bumbui daging dengan bumbu rendam, aduk rata, diamkan 30 menit.
2. Rebus jamur shimeji & hioko, setengah matang, angkat sisihkan.
3. Air bekas rebusannya jangan di buang, lalu masukkan wortel, sampai setengah matang. Angkat sisihkan.
4. Tumis bawang putih & daun bawang bagian putih sampai harum, masukkan daging sapi, tumis sampai berubah warna.
5. Masukkan duo jamur, wortel dan paprika aduk rata, lalu beri garam, gula, kaldu bubuk jamur, saus tiram dan air sedikit aduk rata, masukkan daun bawang bagian hijau.
6. Terakhir kalau suka yang nyemek² bisa di beri air larutan maizena, aduk rata, koreksi rasa. Angkat, sajikan.
Selamat Mencoba
Tags
Resep Masakan