Resep Bolu Kopi Susu⁣


Bolu Kopi Susu⁣
By @aniktriwina⁣
Loyang 22x11x6 cm⁣

Source @shareresepkuelezat ( Rainbow Steamed Cake )⁣

Bahan cake :⁣
3 butir telur ayam @shareresepkuelezat
100 gram gula pasir .⁣
113 gram tepung terigu segitiga⁣
113 ml minyak goreng + sejimpit garam halus⁣
30 ml santan instan⁣
15 gram susu bubuk⁣
1 sachet susu kental manis⁣
6 gram SP⁣
¼ sdt vanila cair⁣
¼ sdt baking powder⁣
10 gr kopi instan mix⁣
Pasta mocha secukupnya⁣

Langkah :
Panaskan kukusan dengan api sedang, siapkan loyang, alasi kertas kue dan oles tipis margarin sisihkan.⁣

Ayak tepung terigu, baking powder dan susu bubuk, sisihkan⁣

Mixer telur bersama gula dan vanila cair setengah mengembang, tambah kan sp mixer sampai mengembang putih kental berjejak. Matikan mixer⁣

Tuang campuran tepung bertahap⁣
Aduk balik pakai spatula, aduk sampai rata, tambahkan susu kental manis dan santan kental aduk rata kembali⁣

Terakhir masukkan minyak goreng bertahap. Aduk balik kembali pelan pelan saja, aduk sampai rata. Ambil 1/3 adonan biarkan putih⁣
2/3 adonan taruh kopi mix dan pasta mocha aduk rata⁣
Tuang 2/3 adonan kopi ke loyang, kukus selama 10-12 menit hingga kokoh, lalu tuang adonan putih dan kukus lagi selama 20 menit hingga matang⁣

Keluarkan dari panci, biarkan sedikit hilang panas nya, kemudian keluarkan cake pelan² dibalik diatas kertas kue yg sudah dioles margarin tipis, kemudian balik lagi kewadah atau piring saji biarkan dingin.⁣

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال